Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Aksi 313 Menyatukan Warga untuk Kepemimpinan Baru Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 31 Maret 2017, 12:32 WIB
rmol news logo Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mendoakan aksi 313 yang diselenggarakan hari ini (Jumat, 31/3) bisa menyatukan warga untuk menyambut kepemimpinan baru di Jakarta.

"Saya doakan semua untuk persatuan warga Jakarta. Jelang pemilihan kita gunakan sisa hari dengan kebaikan untuk menjemput kepemimpinan baru di Jakarta,” kata Sandi di Jakarta.

Aksi hari ini juga rencananya akan membawa pesan untuk memenangkan pemimpin muslim. Pelopor aksi yang berasal dari Forum Umat Islam (FUI) ini rencananya akan melibatkan ribuan orang.

"Umat Islam harus memenangkan Gubernur Muslim di Jakarta,” kata Sekretaris Jendral Forum Umat Islam Muhammad Al Khaththath.

Sandi enggan mengomentari lebih jauh soal aksi ini disebut menguntungkan dia dan Anies. Menurutnya, itu tidak masuk dalam ranah yang tidak menjadi isu utama dari kampanye ia dan Anies Baswedan. "Kita berdoa saja. 19 April kita akan menjemput kepemimpinan baru di bawah Anies-Sandi,” katanya.

Adapun poin-poin tuntutan yang akan disampaikan massa aksi 313 di antaranya adalah terdakwa penista Al-Quran yang juga gubernur non-aktif Basuki Tjahaja Purnama segera ditangkap.

Menurut inisiator aksi, pada kasus-kasus lain yang serupa para terdakwa segera ditangkap dan ditahan. Rencananya aksi ini akan diikuti sekitar 100.000 orang dari berbagai daerah. [sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA