Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

IIPG: Daya Beli Masyarakat Indonesia Lebih Rendah Dibanding Malaysia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 20 Oktober 2017, 20:57 WIB
rmol news logo Ketua Umum Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Deisti Novanto mengatakan bahwa Partai Golkar harus selalu dekat dengan rakyat.

"Suara Golkar Suara Rakyat, maka seharusnya Partai Golkar merapat kepada masyarakat," tegasnya dalam dalam sambutan acara Pelatihan Agen Sembako dalam rangka memeriahkan HUT ke-53 Partai Golkar, di kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Jum’at (20/10).

Pelatihan Agen Sembako ini merupakan bagian dari program Rumah Pangan Golkar (RPG) yang ditujukan sebagai upaya IIPG dalam membuka akses masyarakat terhadap kebutuhan sembako.

"Ini sebagai salah satu upaya IIPG sebagai bagian dari Partai Golkar mendekatkan diri dengan rakyat," jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskannya bahwa penguatan rupiah saat ini, tidak tidak serta-merta meningkatkan daya beli atau belanja masyarakat Indonesia, khususnya terhadap kebutuhan sembako. Daya beli masyarakat di negeri ini kata dia masih saja rendah jika dibandingkan dengan negara tetangga Malaysia.

Hal itu menurutnya karena kemampuan belanja masyarakat Indonesia terhadap kebutuhan pokok atau sembako masih rendah. Padahal total konsumsi sembako yang dikonsumsi masyarakat Indonesia rata-rata per hari adalah sebesar Rp. 27.250,-, Di Malaysia sebesar 21.428 dan di  Inggris sebesar Rp.28.625. Padahal UMR di Indonesia adalah sepersepuluh UMR di Inggris.

"Tapi masyarakat Indonesia harus mengeluarkan rupiah yang hampir sama dengan masyarakat di Inggris untuk belanja sembako. Dari data ini kita dapat mengetahui bahwa beban belanja  keluarga Indonesia cukup berat,” urainya Deisti.

IIPG, lanjut Deisti, melalui program Rumah Pangan Golkar mengupayakan kemudahan bagi masyarakat Indonesia dalam mengakses kebutuhan masyarakat dengan menyediakan sembako murah. Program lanjutan dari Rumah Pangan Golkar ini adalah melakukan pembinaan terhadap 500 Warung-warung sembako di Jakarta dan sekitarnya.

“Pelatihan Agen Sembako kali ini adalah langkah awal menuju pembinaan warung-warung sembako yang berada di wilayah Jakarta menjadi agen sembako yang handal yang dapat mempermudah akses masyarakat terhadap kebutuhan sembako murah,” tukasnya. [sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA