Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ini Kepentingan Relawan Jokowi Dalam Konflik Golkar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/aldi-gultom-1'>ALDI GULTOM</a>
LAPORAN: ALDI GULTOM
  • Sabtu, 02 Desember 2017, 11:36 WIB
Ini Kepentingan Relawan Jokowi Dalam Konflik Golkar
Rakernas Projo 2017 dihadiri Presiden Jokowi/net
rmol news logo Kelompok relawan Pro Jokowi alias Projo meminta Partai Golkar menyelesaikan persoalan internalnya secepat mungkin agar tidak merusak stabilitas politik nasional.

Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Umum Projo, Budianto Tarigan, dalam diskusi "Mencari Sosok Masa Depan Golkar" di Cikini, Jakarta, Sabtu (2/12).

Menurutnya, pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) sangat berkepentingan menciptakan stabilitas politik nasional agar pemerintah dapat lebih mudah menepati janji-janji kampanye, terutama Nawacita.

Karena itu, Projo juga memiliki kepentingan supaya Golkar lebih cepat menangani persoalan internalnya.

"Secara hukum dan organisasi, Projo tidak ikut campur urusan Golkar. Tapi karena Jokowi adalah presiden dan kepala pemerintahan, apa yang terjadi di Golkar langsung tak langsung bersinggungan terhadap stabilitas politik nasional," kata Budianto.

Ia berpendapat Jokowi sebenarnya tidak mau ditarik-tarik terlalu jauh ke dalam pusaran konflik Golkar. Tetapi, karena Presiden Jokowi memiliki magnet politik maka wajar para petinggi Golkar meminta pandangan dari "kacamata" Jokowi.

"Secara hormat dan respek, kami berharap Golkar menyelesaikan segala konflik internalnya agar stabilitas terjadi dan bagaimanapun Golkar adalah bagian dari koalisi besar pendukung pemerintah," ucapnya.

Budianto juga mengakui konflik yang terjadi di tubuh Golkar pasti sangat berdampak pada kondisi politik nasional. Karena itu, ia berharap Golkar dapat menemukan pemimpin yang tepat menggantikan Setya Novanto yang sudah di ujung tanduk. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA