Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dewan Puji Kesigapan Pemerintah Tuntaskan Kasus Asmat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Sabtu, 24 Maret 2018, 01:23 WIB
rmol news logo Sinergitas antar lembaga dan kementerian dalam penyelesaian kasus gizi buruk dan Kejadian Luar Biasa (KLB) campak di Asmat, Papua, mendapat pujian dari anggota dewan.

Wakil Ketua DPR, Agus Hermanto bahkan menilai bahwa koordinasi antar lembaga terkait kasus Asmat, Papua cukup baik sehingga masalah yang dihadapi bisa terselesaikan dengan baik.

"Kasus Asmat itu kan langsung dibentuk suatu tim khusus, nah kita lihat cukup baik dalam penanganannya," ungkap Agus sebagaimana keterangan tertulis yang diterima redaksi, Jumat (23/3).

Senada dengan itu, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI,Saleh Partaonan Daulay juga mengakui bahwa respon pemerintah dalam menangani masalah sosial di Asmat sudah sangat baik.

"Sikap yang dilakukan pemerintah sangat baik, begitu terjadi langsung respon. Jadi, respon pemerintah dalam hal ini cukup cepat lah," puji politisi PAN itu.

Gizi buruk dan KLB campak di Asmat terjadi pada pertengahan Januari lalu. Saat itu, Kepala Staf Kepresidenan Jenderal (purn) Moeldoko bersama empat menteri, yaitu Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Kesehatan Nila Moeloek, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, dan Menteri Sosial Idrus Mahram langsung terbang ke Asmat.

Sinergi yang dilakukan antar kementerian dan lembaga itu berhasil dengan cepat menuntaskan kasus Asmat.

Kasus Asmat merupakan ujian pertama bagi Moeldoko dan Idrus Marham yang baru dilantik pada 17 Januari. Meski begitu, Idrus Marham mengaku tidak kesulitan saat bersinergi dengan Moeldoko maupun menteri yang lain.

"Tidak susah. Kita malah hanya teleponan. Sama KSP juga, kita tiap hari bicara dengan Pak Moeldoko," ungkap Idrus.

Idrus menjelaskan bahwa pihaknya dan sejumlah kementerian hingga saat ini masih terus melakukan pemantauan perkembangan Asmat.

"Minggu lalu saya ke tempat Pak Moeldoko dan Mbak Puan, semua kita menteri enak komunikasinya. Sangat intensif. Sudah tidak ada ego sektoral. Semua program itu harus jalan," kata ungkap Idrus. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA