Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

40 Persen Kalangan Muda Tangsel Jajal Caleg

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Selasa, 17 Juli 2018, 07:48 WIB
40 Persen Kalangan Muda Tangsel Jajal Caleg
Foto: Net
rmol news logo Batas akhir pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) tinggal hitungan jam.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) memberi waktu hingga pukul 23.59 WIB, hari ini (Selasa, 17/7).  

Ketua Partai Politik (parpol) Hanura DPC Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Amar mengaku puas dengan profil bacaleg di wilayahnya.

"Antusias warga yang daftar cukup baik. Sudah 50 orang lebih yang daftar untuk DPRD Tangsel," tutur Amar kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin malam (16/7).

Dari jumlah tersebut, terang Amar, 40 persen di antaranya merupakan bacaleg muda. Selain itu, ada beberapa bacaleg dari parpol lain untuk ikut mendaftar.

"40 persen, bacaleg muda. Ada beberapa jaga teman-teman yang gabung dari partai lain," bebernya.

Sementara itu, salah satu bacaleg dari daerah pemilihan (Dapil) Pamulang, Ahmad Hidayah (24), optimis bisa bersaing dengan kandidat lainnya.

Sebagai duta generasi muda, Sekretaris Departemen Kominfo DPP Hanura itu manargetkan pemilih pemula agar memberikan suara untuknya.

"Saya yakin bisa terpilih dan merangkul suara anak-anak muda. Anak muda harus punya perwakilan di parlemen," tutur alumni mahasiswa magister ilmu politik Universitas Indonesia tersebut. [wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA