Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gerindra Lihat Suasana Sekarang Semakin Pragmatis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Rabu, 29 Agustus 2018, 21:39 WIB
Gerindra Lihat Suasana Sekarang Semakin Pragmatis
Partai Gerindra/Net
rmol news logo Penunjukan mantan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar sebagai juru bicara tim pemenangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin ditanggapi biasa oleh kubu rival.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

"Biasa orang pindah partai, pindah dukungan. cuma yang beda itu, mohon maaf, suasana belakangan ini semakin pragmatis," kata Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria di Komplek Parlemen, Jakarta, Rabu (29/8).

Menurutnya, di Indonesia saat ini banyak pejabat yang pragmatis karena ingin mempertahankan jabatannya. Di samping itu, banyak juga mantan pejabat yang ingin berlindung untuk menutupi masalah masa lalunya.

"Banyak juga pejabat atau mantan pejabat yang dulunya tersandung kasus kemudian jangan heran ketika berlindung dengan mendukung penguasa," papar Riza.

Kendati demikian, dia tidak menyebut Deddy Mizwar termasuk tipe pejabat yang seperti itu. Riza melihat kepindahan dukungan Deddy dari koalisi pengusung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno bukanlah sebagai ancaman.

"Saya tidak bilang (Deddy ) begitu, saya bilang banyak pejabat yang berlindung ke penguasa karena ingin berlindung. Kalau memihak itu juga jadi hak dia," pungkasnya. [wah]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA