Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi: Pintarnya Politikus Di Situ, Mempengaruhi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 14 September 2018, 18:43 WIB
Jokowi: Pintarnya Politikus Di Situ, Mempengaruhi
Joko Widodo/Net
rmol news logo Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan kader Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) tidak mudah dipecah belah.

Jokowi menjelaskan jelang pemilu ini ada saja isu yang mempengaruhi masyarakat. Ujungnya gara-gara beda pilihan budaya kekeluargaan di masyarakat terpecah.

"Itu memang pintarnya politikus di situ. Mempengaruhi," ujar Jokowi saat memberikan sambutan Pembukaan Kongres XXXVI Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), di Bogor, Jawa Barat, Jumat (14/9).

Jokowi kembali mengingatkan Indonesia merupakan negara besar. Saking besarnya ia pernah menempuh waktu 9 jam 15 menit naik pesawat dari Banda Aceh menuju Wawena Papua. Jika dibandingkan dengan perjalanan di benua eropa, waktu tempuh tersebut sudah melintasi tujuh hingga delapan negara.

"Kelihatan kalau saudara-saudara pergi dari ujung barat sampai ujung timur, dari ujung utara sampai ujung selatan, baru terasa kalau betapa negara ini adalah sebuah negara besar," kata Presiden Jokowi.

Lebih lanjut Jokowi meminta GMKI menjadi juru damai di tengah masyarakat. Ia tak ingin perbedaan pilihan dalam pesta demokrasi berujung perpecahan.

Jokowi mau setelah pemilihan perbedaan pandangan selesai dan tidak terus dibawa di kehidupan sehari-hari.

"Begitu saja cukup, tapi rukun kembali. Jangan dibawa-bawa, sudah 3 tahun 4 tahun 5 tahun masih dibawa-bawa urusan pilpres, urusan pilgub, urusan pilihan walikota. Bisa terpecah-pecah kita nantirugi besar. Karena aset terbesar bangsa ini adalah persatuan, persaudaraan, kerukunan. Tidak ada yang lain," tegas Jokowi dilansir dari pemberitaan Setkab. [nes]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA