Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gerindra: Pemerintah Cuma Mengulur Waktu, BBM Pasti Naik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Jumat, 12 Oktober 2018, 03:59 WIB
Gerindra: Pemerintah Cuma Mengulur Waktu, BBM Pasti Naik
Ilustrasi/Net
rmol news logo Pemerintah dinilai hanya menunda kenaikan harga BBM agar tidak merusak perolehan suara dalam Pilpres 2019.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Wakil Ketua Umum Gerindra, Arief Poyouno menjelaskan cepat atau lambat BBM pasti naik.

Ia bahkan memprediksi pemerintah hanya mampu menahan kenaikan harga BBM hingga akhir bulan ini. Hal ini lantaran Indonesia masih melakukan impor minyak mentah saat dolar melemah.

"Tidak akan sanggup lagi pemerintah menahan laju dolar ke luar dari Indonesia. Sekarang atau kapanpun harga BBM pasti naik," ujarnya saat menjadi pembicara dalam diskusi di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (11/10).

Arief menambahkan sudah ada prediksi dari pengusaha minyak bahwa harga minyak mentah global akan terus melonjak yang akan berdampak pada beban subsidi.

"Pertanyaannya sekarang sampai kapan dia (harga) akan tahan? sementara kalau ditahan terus ya, minyak dunia ini bisa terus meluncur sampai 100 dolar AS per barel," ujarnya. [nes]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA