Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Survei: Abdul Somad Ulama Paling Berpengaruh, Habib Rizieq Di Urutan Buncit

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 14 November 2018, 15:32 WIB
Survei: Abdul Somad Ulama Paling Berpengaruh, Habib Rizieq Di Urutan Buncit
Rilis Survei/RMOL
rmol news logo Lima orang ulama paling berpengaruh dan paling didengar jelang Pilrpres 2018 di posisi pertama ditempati Ustaz Abdul Somad. Sedangkan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab di urutan buncit.

Peneliti LSI Denny JA, Ikrama Masloman mengatakan, berdasarkan tiga kriteria yakni tingkat pengenalan di atas 40 persen, tingkat kesukaan di atas 50 persen dan kemampuan mereka mempengaruhi atau imbauan mereka didengar di atas 15 persen, setidaknya ada lima ulama yang masuk kriteria.

"Mereka adalah Ustaz Abdul Somad, Ustaz Arifin Ilham, Ustaz Yusuf Mansur, Ustaz Abdullah Gymnastiar (AA Gym), dan Habib Rizieq Shihab," katanya dalam konferensi pers di Kantor LSI Denny JA, Rawamangun, Jakarta Timur, Rabu (14/11).

Dari kelima tokoh tersebut, kata Ikrama, dilakukan perbandingan besaran persentase pengaruh terhadap para responden yang memiliki hak pilih, atau masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT). Hasilnya, Ustaz Abdul Somad berada di urutan pertama. Setidaknya, 59,3 persen pemilih mengenal Ustad Abdul Somad. Dari 59,3 persen yang mengenal itu, 82,5 persen di antaranya menyatakan suka dengan Ustaz Somad. Adapun yang menyatakan mendengar imbauan Ustaz Somad sebesar 30,2 persen.

"Ustaz Somad adalah ulama yang paling didengar suaranya atau imbauannya dari kelima tokoh tersebut. Atau paling didengar suaranya dari semua tokoh ulama," jelasnya.

Di urutan kedua, ada Ustaz Arifin Ilham. Dia dikenal 41,2 persen pemilih. Dari 41,2 persen tersebut, yang menyatakan suka dengan Arifin Ilham sebesar 84,4 persen. Lalu mereka yang menyatakan mendengar imbauan Ustaz Arifin Ilham sebesar 25,9 persen.

Urutan ketiga ditempati Ustaz Yusuf Mansur. Yusuf Mansur dikenal oleh 57,2 persen pemilih. Dari 57,2 persen yang kenal dengan Yusuf Mansur tersebut, sebesar 84,9 persen menyatakan menyukai Ustaz Yusuf Mansur dan 24,9 persen menyatakan mendengar imbauannya.

Urutan keempat ditempati Aa Gym. Dia dikenal oleh 69,3 persen pemilih. Dari mereka yang mengenal, sebesar 79,7 persen menyatakan suka dengan sosok Aa Gym.

"Dan mereka yang menyatakan mendengar imbauan Aa Gym sebesar 23,5 persen," tandasnya.

Ulama kelima yang kuat pengaruhnya adalah Habib Rizieq Shihab. Ulama yang saat ini bermukim di Arab Saudi dikenal oleh 53,4 persen pemilih. Dari mereka yang mengenal, sebesar 52,9 persen pemilih menyatakan suka dengan sosok Habib Rizieq.

"Dan dari mereka yang mengenal sebesar 17,0 persen menyatakan bahwa mereka mendengar imbauan dari Habib Rizieq," pungkasnya.

Perlu diketahui, survei dengan tema "Ulama dan Efek Elektoralnya" ini dilakukan pada 10 sampai 19 Oktober lalu. Survei ini melibatkan 1.200 responden. Mereka dipilih dengan metode multistage random sampling. Wawancara dilakukan dengan cara tatap muka dengan menggunakan kuisioner. Kemudian margin of error dari survei ini adalah sebesar kurang lebih 2,8 persen. [lov]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA