Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kehadiran Tol Trans Jawa Berdampak Pada Harga Tinggi Tiket Pesawat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 16 Januari 2019, 01:36 WIB
Kehadiran Tol Trans Jawa Berdampak Pada Harga Tinggi Tiket Pesawat
Alvin Lie/Net
rmol news logo Jumlah penumpang pesawat terbang menurun drastis di bulan Desember 2018 dibandingkan tahun sebelumnya. Diduga penurunan ini yang kemudian menyebabkan harga tiket pesawat naik.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

"Pada bulan Desember kemarin (2018) ini terjadi penurunan jumlah pengguna jasa penerbangan secara nasional penumpang, bulan desember turun 9,75 persen dibandingkan desember 2017, nasional," kata pengamat penermbangan Alvin Lie dalam diskusi di Penang Bistro, Kebon Suruh, Jakarta Pusat, Selasa (15/1).

Selain itu, dia mencatat enam bandara besar di Indonesia juga mengalami penurunan penumpang hingga 13,43 persen. Tidak hanya itu, pergerakan pesawat juga turun 5,56 persen.

“Jumlah penerbangan turun sebab penumpang turun,” sambungnya.

Penurunan jumlah penumpang akan berdampak pada finansial maskapai penerbangan. Sebagai solusi, tarif penerbangan dinaikkan.

Alvin menilai, penurunan penumpang pesawat terjadi lantaran mereka beralih ke moda transportasi lain. Terlebih, kehadiran jalan tol mempermudah akses warga di DKI Jakarta menuju beberapa daerah di Pulau Jawa.

Kemajuan infrastruktur ini membuat maskapai berinovasi dengan menaikkan harga.

"Ini putar otak maskapai. Aceh-Jakarta lebih mahal dari Aceh-Kuala Lumpur-Jakarta. Karena penerbangan internasional tidak ada pajak," ungkapnya. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA