Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tangkal Hoax, PPP Rangkul Guru Madrasah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 14 Februari 2019, 16:24 WIB
Tangkal Hoax, PPP Rangkul Guru Madrasah
Ilustrasi/Net
rmol news logo Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar pertemuan dengan hafizh-hafizhah dan guru madrasah se-DKI Jakarta.

Dalam pertemuan itu dibahas soal penyebaran informasi bohong atau hoax yang semakin massif jelang pelaksanaan Pemilu 2019.

Pimpinan Presidium Forum Silaturahmi Hafizh-Hafizhah Indonesia (FSHI) Muhammad Ainul Yakin, sebanyak 200 hafizh-hafizhah serta guru madrasah seluruh DKI hadir dalam acara bertema 'Perkokoh Ukhuwah, Pemilu Damai Tanpa Hoax.'

"Pertemuan ini penting dilakukan karena kondisi dan situasi di masyarakat, khususnya di Jakarta cukup memprihatinkan jelang Pemilu 2019," katanya kepada wartawan, Kamis (14/2).

Ainul Yakin yang juga ketua Departemen Bidang Pemerintahan DPP PPP mengatakan, semakin dekat dengan pelaksanaan pemilu, penyebaran hoax dan sandiwara yang direkayasa semakin massif. Untuk itu, pihaknya berkewajiban mendampingi masyarakat agar tidak terpengaruh kabar-kabar hoax.

Namun, dia tidak memungkiri bahwa acara-acara seperti itu menjadi salah satu cara PPP agar tetap dekat dan dipercaya oleh umat.

"Kami melakukan pendekatan persuasif dan preventif di tengah gencarnya hoax yang beredar di masyarakat," kata Ainul Yakin.

"Kami mengingatkan kembali kepada umat muslim di Jakarta bahwa PPP adalah rumah besar mereka. Kami yakin umat akan kembali ke rumahnya," tambahnya. [wah]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA