Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Anak Muda Tidak Boleh Apatis Hadapi Pemilu 2019

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Minggu, 24 Maret 2019, 14:53 WIB
Anak Muda Tidak Boleh Apatis Hadapi Pemilu 2019
Puteri Komarudin (kedua dari kiri)/Net
rmol news logo Kaum muda tidak boleh apatis dalam menghadapi Pemilu 2019 mendatang. Milenial harus tetap berpartisipasi dalam politik dan tidak mudah terhasut informasi dari media sosial yang belum tentu kebenarannya.

Politisi muda Partai Golkar Puteri Komarudin menjelaskan bahwa informasi yang beredar dimedia sosial memang kerap membuat anak muda apatis pada pemilu. Untuk itu, anak muda harus bijak dalam menerima informasi dan mencermati kebijakan politik dengan benar.

“Anak muda harus jadi insan yang aktif, kritis, dan produktif dalam berbagai hal, termasuk politik. Kalau apatis tidak ada yang akan lakukan perubahan,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Minggu (24/3).

Saat menjadi pembicara dalam diskusi Focus Talk bertema ‘menanti pilihan milenial 2019’ di The Breez BSD, Tangerang Selatan, kemarin, Puteri menekankan bahwa anak muda bisa memilih caleg dari kaum milenial yang banyak maju di Pileg 2019.

Dengan banyaknya caleg milenial yang terpilih, maka akan banyak juga kepentingan anak muda yang disuarakan.

“Caleg milenial ini sama seperti caleg perempuan karena milenial juga perlu keterwakilan di parlemen. Begitu ada representasi milenial di parlemen isu pemuda akan lebih disuarakan, yang sebelumnya luput dari perhatian,” jelas caleg Golkar dari dapil Jabar VII ini. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA