Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bawaslu Tuntut KASN, Kementerian, Dan Lembaga Jaga Netralitas ASN

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Senin, 25 Maret 2019, 14:13 WIB
Bawaslu Tuntut KASN, Kementerian, Dan Lembaga Jaga Netralitas ASN
Fritz Edward Siregar/Net
rmol news logo Kementerian dan lembaga diminta untuk bertindak tegas terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) yang kedapatan mengikuti dan terlibat dalam kampanye terbuka Pemilu 2019.

Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, Fritz Edward Siregar mengungkapkan, pihaknya menemukan adanya beberapa pelangggaran kampanye yang dilakukan ASN di beberapa daerah. Di antaranya di Banten dan Manado.

"Ya kan kita sudah melakukan pengawasan," tegasnya kepada wartawan, Senin (25/3).

Kampanye rapat umum digelar sejak 24 Maret kemarin. Dijadwalkan kegiatan itu akan berlangsung sampai 13 April 2019.  Setelah itu, pemilu akan memasuki masa tenang hingga hari pemilihan pada 17 April nanti.

Selama kampanye rapat umum, Fritz memastikan kalau Bawaslu dan jajarannya di semua  daerah akan tetap mengawasi. Meski demikian, dirinya juga berharap agar pimpinan kementerian dan lembaga ikut bekerja sama.

"Kami harapkan ada kerjasama dengan KASN (Komisi Aparatur Sipil Negara) atau pemerintah, juga masing-masing kementerian dan lembaga lah untuk mengeluarkan perintah tegas kepada ASN-nya. Meskipun hari libur," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA