Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DEBAT PILPRES

Titi Anggareni: Publik Berharap Debat Bukan Sekedar Jargon

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Sabtu, 30 Maret 2019, 11:33 WIB
Titi Anggareni: Publik Berharap Debat Bukan Sekedar Jargon
Titi Anggareni (kiri)/RMOL
rmol news logo . Dua Calon Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto diharapkan bisa menyajikan paparan yang mudah diterima masyarakat, dan yang terpenting bukan sekedar jargon.

"Kalau jargon-jargon tak lain adalah pendalaman materi kampanye, yang selalu disampaikan di setiap kesempatan," kata Direktur Eksekutif Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem), Titi Angraeni di sela-sela diskusi "Partai Islam Merosot" di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (30/3).

Jokowi dan Prabowo akan kembali satu panggung pada debat keempat Pilpres 2019 yang akan berlangsung pada malam ini. Debat nanti mengangkat tema ideologi, pemerintahan, keamanan dan hubungan internasional.

Jelas Titi, dengan format yang berbeda dengan debat pertama, seharusnya capres bisa mengelaborasi gagasan dan ide kongkritnya dengan bahasa yang mudah dipahami publik. Apalagi isu yang diangkat adalah adalah isu elite.

"Konsep gagasan mestinya bisa dipahami dan dibaca secara kongrit," pungkas Titi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA