Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polri Tunggu Penilaian Bawaslu Soal Skandal Surat Suara Di Malaysia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Jumat, 12 April 2019, 17:58 WIB
Polri Tunggu Penilaian Bawaslu Soal Skandal Surat Suara Di Malaysia
Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo/Net
rmol news logo Mabes Polri masih menunggu hasil assement alias penilaian Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) terkait surat suara yang telah dicoblos di Malaysia.

“Apakah ada pelanggaran pemilu, pidana pemilu atau pidum (pidana umum) lainnya,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (12/4).

Karena locus tempus atau tempat kejadian ada di Malaysia maka Polri akan berkoordinasi dengan Polisi Diraja Malaysia (PDRM) terkait ketentuan yuridiksi hukum yang ada di negeri jiran itu.

“Di sana kan ada tim asistensi dari Mabes Polri. Dia bersama Laision Officer (LO), dengan staf KBRI bersama KPU dan Bawaslu tadi rapat bersama PDRM,” jelasnya.

Namun, mantan Wakapolda Kalimantan Tengah ini belum bisa menyampaikan hasil rapat Polri, Bawaslu dan KPU bersama PDRM.

“Hasil rapatnya saya belum dapat. KPU sudah berkoordinasi dengan SLO, minta Kepolisian mengantarkan ke lokasi di Selangor. Nanti dari Bawaslu akan sampaikan scara resmi hasil temuan dan rapatnya,” pungkas Dedi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA