Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KPU Catat Antusiasme Pemilih Cukup Tinggi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 18 April 2019, 05:16 WIB
KPU Catat Antusiasme Pemilih Cukup Tinggi
Foto/RMOL
rmol news logo Antusiasme pemilih di Pemilu 2019 dinilai cukup tinggi.

Komisi Pemilihan Umum berharap angka partisipasi pemilu kali ini melampaui target 77,5 persen.

"Jumlah pemilih menggunakan hak pilih berdasarkan pengamatan pada beberapa TPS (tempat pemungutan suara) terlihat antusiasme masyarakat cukup tinggi," jelas Ketua KPU Arief Budiman dalam konferensi pers di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (18/4).

Dia menjelaskan, partisipasi pemilih di luar negeri mencapai 65 persen. Jumlah itu berdasarkan laporan 67 Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN).

"Partisipasi pemilih di luar negeri itu sudah mencapai di atas 65 persen. Berasal dari 67 PPLN dari total 130 PPLN yang kita bentuk untuk menjalankan pemilu," papar Arief.

KPU pun meminta maaf bila terdapat hal-hal yang kurang berkenan selama proses penyelenggaraan Pemilu 2019. Meski begitu, Arief memastikan bahwa seluruh penyelenggara pemilu profesional dan menjaga integritas.

"Kami ingin menyampaikan permohonan maaf apabila selama proses penyelenggaraan pemilu sampai dengan hari ini yang nanti akan masih kita terus lanjutkan. Apabila hal-hal ada yang kurang berkenan selama proses penyelenggaraan pemilu sampai tanggal 17 April 2019," imbuhnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA