Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Wacana Pansus Pemilu Terlalu Prematur

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 25 April 2019, 15:46 WIB
Wacana Pansus Pemilu Terlalu Prematur
Johnny Plate/Net
rmol news logo Fraksi Partai Nasdem menolak mentah-mentah wacana pembentukan Panitia Khusus (Pansus) Pemilu. Partai besutan Surya Paloh itu menilai pansus terlalu prematur untuk dibentuk.

Wacana ini sebelumnya dilontarkan oleh Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah dan Fadli Zon. Tujuannya, untuk merespon kecurangan-kecurangan yang terjadi pada pemilu kali ini.

"Hasil pemilu aja belum ada, ini sangat prematurlah gagasan seperti itu," ujar Sekjen Nasdem, Johnny G Plate di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (25/4).

Menurutnya, saat ini proses pemilu masih berlangsung, yakni dalam tahapan penghitungan suara dan penetapan pemenang. Kalaupun ada kecurangan, kata Johnny, maka semua pihak yang merasa dirugikan bisa membuat laporan pada Bawaslu sebagai lembaga pengawas yang sah.

"Bawaslu nanti akan meneruskan sesuai dengan UU,” pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA