Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KPU Sudah Selesaikan Penghitungan Suara Pemilih Luar Negeri, Kecuali Malaysia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Jumat, 10 Mei 2019, 06:10 WIB
KPU Sudah Selesaikan Penghitungan Suara Pemilih Luar Negeri, Kecuali Malaysia
Ilustrasi/Net
rmol news logo Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah menyelesaikan tugas hitung perolehan suara untuk pemilih luar negeri dalam rapat pleno dari 129 dari 130 Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN).

"Tadi terakhir kita menyelesaikan untuk Sydney," ujar Komisioner KPU, Evi Novida Ginting Manik di Kantor KPU, Menteng, Jakarta, Kamis (9/5).

Evi menyebut dari seluruh PPLN itu hanya Kuala Lumpur, Malaysia yang belum bisa diputuskan hasilnya mengingat ada proses pemilihan ulang.

"Baru 129 ya, minus Malaysia, Malaysia bukan keseluruhan Malaysia, hanya KL (Kuala Lumpur) ya, yang lain sudah kita lakukan," jelasnya.

Tidak lupa, Evi menyatakan rasa terima kasih kepada para petugas PPLN yang telah menyelesaikan tugas dalam Pemilu serentak 2019 dengan baik.

"Mereka telah melaksanakan tugasnya dengan baik, dan telah menyelesaikan seluruh proses tahapan pemilu," tukasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA