Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DPN Peradi RBA Minta Semua Pihak Menahan Diri

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 19 Mei 2019, 11:42 WIB
DPN Peradi RBA Minta Semua Pihak Menahan Diri
Prabowo Subianto dan Joko Widodo/Net
rmol news logo Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia Rumah Bersama Advokat (DPN Peradi RBA) mengimbau agar semua pihak termasuk peserta pemilu, tim sukses dan pendukung dapat menahan diri sampai dengan KPU menyelesaikan tahapan pemilu serentak 2019.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Demikian disampaikan Ketua Umum DPN Peradi RBA, Luhut M.P Pangaribuan melalui siaran pers, Minggu (19/5).

"Agar pasangan capres, tim sukses, BPN maupun TKN tidak melalukan memprovokasi dan menghasut masyarakat  untuk melakukan aksi-aksi massa yang mengarah pada sikap-sikap anarkis, mendelegitimasi institusi demokrasi, institusi penegak hukum," pintanya.

Ia mengingatkan, tindakan provokasi dan hasutan justru akan membuat masyarakat terbelah serta berkecenderungan melakukan tindakan-tindakan di luar proses hukum. Hal ini dapat mengganggu ketertiban dan keamanan publik.

Menurut Luhut, penyelenggara pemilu harus diberi kesempatan menyelesaikan tugas dan kewajibannya menurut tahapan pemilu sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Terpenting juga kata dia, tim hukum masing-masing pasangan calon agar memberikan pendapat masukan bahwa keberatan-keberatan, temuan-temuan dugaan kecurangan wajib diproses dan disampaikan kepada lembaga-lembaga yang diberi kewenangan yaitu Bawaslu, KPU dan pemerintah.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA