Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tidak Ditemukan Tanda Kekerasan Pada Ratusan Petugas KPPS Yang Meninggal

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Selasa, 25 Juni 2019, 17:45 WIB
Tidak Ditemukan Tanda Kekerasan Pada Ratusan Petugas KPPS Yang Meninggal
Gedung KPU/Net
rmol news logo Petugas KPPS yang meninggal dunia dipastikan tanpa ada unsur kekerasan. Per 4 Mei 2019, jumlah Petugas KPPS yang meninggal dunia adalah 440 orang yang semuanya berjenis kelamin laki-laki.

Hal itu disampaikan oleh Akademisi Universitas Gadjah Mada, Riris Andono Ahmad dalam pemaparan hasil riset di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Selasa (25/6).

"Seluruh petugas meninggal berjenis kelamin laki-laki usia antara 46-67 tahun," ujar Riris.

Temuan tersebut, kata Riris, dilakukan dengan melakukan autopsi verbal, yakni melakukan wawancara dengan keluarga korban meninggal.

Dari hasil wawancara tersebut, lanjutnya, pihak keluarga korban menyatakan tidak satupun ditemukan tanda-tanda kekerasan dan hampir keseluruhan memiliki riwayat penyakit.

"80 persen melaporkan adanya riwayat penyakit kardiovaskular, dan 90 persen kasus mempunyai riwayat merokok," jelasnya.

Riset tersebut dilakukan di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta dengan mengambil sampel perwakilan petugas di 400 dari 11.781 TPS.

Untuk DIY Yogyakarta sendiri tercatat ada 12 petugas KPPS meninggal dan 65 orang lainnya dirawat karena sakit. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA