Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gerindra: Indonesia Butuh Demokrasi Sehat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Senin, 01 Juli 2019, 16:00 WIB
Gerindra: Indonesia Butuh Demokrasi Sehat
Andre Rosiade/Net
RMOL Formasi kabinet menjadi bahasan yang hangat dibicarakan publik setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Joko Widodo-Maruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden terpilih.

Sorotan mata kini tertuju pada Partai Gerindra yang dibesut rival Jokowi, Prabowo Subianto. Posisi Gerindra terus-menerus dipertanyakan usai pasangan 02 kalah dalam pilpres.

Wasekjen DPP Partai Gerindra Andre Rosiade menegaskan bahwa partai belambang kepala Garuda itu berkomitmen penuh untuk bekerja sama dengan semua pihak dalam membangun bangsa.

Namun, dia menekankan bahwa bekerja sama bukan berarti harus bergabung dalam lingkaran pemerintah.

"Bekerja sama untuk membangun bangsa, bisa dari luar pemerintahan," tegasnya dalam akun Twitter pribadi sesaat lalu, Senin (1/7).

Pria berkepala plontos ini menjelaskan bahwa Indonesia butuh kehidupan demokrasi yang sehat. Artinya, ada kelompok di luar pemerintah yang bisa menjalankan fungsi pengawasan. Termasuk, mengkritik dan memberi saran saat pemerintah mulai dirasa melenceng dari tujuan bangsa.

"Oposisi dibutuhkan untuk fungsi kontrol terhadap pemerintah," tegasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA