Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Survei: Mayoritas Investor Tak Menginginkan Pos Menteri Ekonomi Jokowi Diisi Politisi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 25 Juli 2019, 17:06 WIB
Survei: Mayoritas Investor Tak Menginginkan Pos Menteri Ekonomi Jokowi Diisi Politisi
Ilustrasi sidang kabinet Jokowi/Net
rmol news logo Kalangan investor menginginkan tim ekonomi di kabinet Joko Widodo Jilid II diisi oleh kalangan profesional. Hal itu berdasarkan hasil survei Kata Data Investor Confidence Index (KICI) bertema 'Tim Ekonomi Kabinet Idaman Investor'.

Chief Executive Officer Katadata, Metta Dharmasaputra mengatakan, ada tiga kategori kuesioner yang disodorkan kepada responden. Ketiga pertanyaan itu adalah tim kabinet ekonomi diisi kalangan profesional, kedua diisi berimbang antara kalangan profesional dan politisi, dan ketiga diisi seluruhnya oleh politisi.

"Sebagian besar menginginkan tim ekonomi kabinet yang akan dibentuk (jilid II) itu sebagian besar bahkan seluruhnya dari orang-orang yang profesional," ungkapnya di FX Sudirman, Jakarta, Kamis (25/7)

Dalam surveinya, reponden yang menginginkan kabinet diisi kalangan profesional mendominasi sebanyak 65 persen, sementara profesional dan politisi berimbang sebanyak 32 persen, dan kalangan politisi 3 persen.

"Sebagian besar investor institusi berharap tim ekonomi kabinet baru Jokowi diisi figur kalangan profesional. Hanya tiga persen investor yang menilai tim ekonomi ideal jika diisii oleh politisi," sambungnya.

Seperti posisi Menteri Keuangan (Menkeu). Sebanyak 96 persen menginginkan posisi ini diisi dari profesional. Yang menginginkan politisi mengisi jabatan ini sebanyak 1 persen, dan profesional yang terafiliasi partai 3 persen.

Kemudian, menteri yang diharapkan dari kalangan profesional adalah Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) didominasi sebanyak 89 persen, politisi 3 persen, dan profesional yang terafiliasi partai 8 persen.

Sebelumnya yang dikategorikan KICI, sebagai politisi adalah orang-orang yang secara resmi masuk dalam partai politik, meskipun profesional menjadi anggota partai itu dikategotikan politisi.

Dalam survei ini, responden terdiri dari 260 investor pengelola dana yang yang diwawancarai melalui telepon maupun email dalam rentang waktu 24 Juni hingga 2 Juli 2019. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA