Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ada Kemungkinan Lima Pimpinan KPK Dipilih DPR Malam Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 12 September 2019, 19:33 WIB
Ada Kemungkinan Lima Pimpinan KPK Dipilih DPR Malam Ini
Alex Marwata saat jalani fit and proper test di Komisi III DPR/RMOL
rmol news logo Komisi III DPR RI terus berkejaran dengan waktu untuk menyelesaikan tahapan uji kepatutan dan kelayakan calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi periode 2019-2023.

Hari ini, Komisi III dijadwalkan melakukan wawancara terhadap lima capim. Rapat dimulai sejak pukul 10.30 WIB di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/9).

Hingga pukul 18.30 WIB sudah tiga capim selesai wawancara. Mereka adalah Alexander Marwata, Johanis Tanak dan Luthfi Jayadi Kurniawan.

Rapat sendiri saat ini masih di skors hingga pukul 19.30 WIB. Dua nama yang menanti wawancara adalah Firli Bahuri dan Roby Arya.

Sehari sebelumnya, lima orang capim telah menjalani tahapan ini. Mereka adalah Nawawi Pomolango, Lili Pintauli Siregar, Sigit Danang Joyo, Nurul Gufron, dan I Nyoman Wara.

Berdasarkan agenda yang ada, Komisi III akan memilih lima orang yang disetujui sebagai capim KPK setelah seluruh peserta diwawancara. Artinya, bukan tidak mungkin kelima capim akan dipilih pada malam ini tepat setelah Irjen Firli dan Roby Arya selesai diwawancarai. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA