Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Karyawan DPR Tertahan Dan Belum Bisa Pulang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Selasa, 24 September 2019, 20:21 WIB
Karyawan DPR Tertahan Dan Belum Bisa Pulang
Karyawan DPR/Net
rmol news logo Aksi ribuan mahasiswa di gedung DPR turut berimbas pada karyawan yang bekerja. Mereka tertahan dan tidak bisa ke luar gedung meski jam kerja telah usai.

Hal ini lantaran mahasiswa masih berada di luar gedung dan terlibat kericuhan dengan aparat keamanan pada Selasa (24/9) malam.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, hingga pukul 20.00, seluruh karyawan masih tertahan di parkiran dan sekitar gerbang. Mereka tampak menunggangi motor, tanda bersiap untuk menuju rumah masing-masing.

Aparat kepolisian dengan bantuan TNI membarikade seluruh akses masuk gedung Parlemen.

Ribuan mahasiswa dari berbagai univeritas di Indonesia menggelar aksi sejak pagi tadi hingga malam ini.

Aksi yang sebelumnya berlangsung damai, berubah menjadi huru-hara saat mereka mencoba menjebol pintu depan dan belakang gedung DPR.

Hingga saat ini, massa yang berunjuk rasa di belakang gedung DPR dipukul mundur ke beberapa titik. Di antaranya, ke simpang Palmerah, simpang Lapangan Tembak dan Jalan Gerbang Pemuda. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA