Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Perintah Jokowi, Airlangga Akan Bikin Industri Gandeng Kaum Disabilitas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Rabu, 25 September 2019, 04:25 WIB
Perintah Jokowi, Airlangga Akan Bikin Industri Gandeng Kaum Disabilitas
Airlangga Hartarto/Net
rmol news logo Menteri Perindustrian RI Airlangga Hartarto kerap membuat program dalam bidang industri yang antimainstream. Salah satu yang akan dia kembangkan yakni menggandeng penyandang disabilitas.

Hal itu dilakukan dalam rangka menyambut mandat Presiden RI Joko Widodo untuk dapat memberikan kesempatan kerja bagi masyarakat yang memiliki keterbatasan.

“Beberapa waktu lalu Pak Presiden memang meminta kami dengan kemensos untuk bekerjasama memfasilitasi penyandang disabilitas dan saya sangat mengapresiasi,” ungkap Airlangga usai menjadi keynote speaker di acara Grab, Hotel The Westin, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (24/9).

Pihaknya menyambut baik super app terkemuka di Asia Tenggara, Grab yang telah lebih dulu menggandeng penyandang disabilitas. Menurutnya, teknologi telah membuktikan membuka kesempatan inklusifitas.

"Inklusifitas ini termasuk penyandang disabilitas dalam hal ini tuna rungu tentu dengan teknologi akan membuka kesempatan kepda disabilitas untuk memiliki kemampuan kerja yang sama dibandingkan saudara-saudara yang lain,” ujarnya.

“Dan apa yang dilakukan oleh Grab ini memang menginspirasi untuk yang lain bahwa Grab ini sudah melakukan langkah awal dan di antara delapan negara yang mereka beroperasi nah yang skalanya yang besar dan masif itu ada di Indonesia,” tandasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA