Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Disarankan Menyatu Dengan Tuhan Dalam Menyusun Kabinet

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ruslan-tambak-1'>RUSLAN TAMBAK</a>
LAPORAN: RUSLAN TAMBAK
  • Jumat, 04 Oktober 2019, 18:18 WIB
Jokowi Disarankan Menyatu Dengan Tuhan Dalam Menyusun Kabinet
Presiden Joko Widodo/Net
rmol news logo Beberapa pekan ke depan Presiden Joko Widodo akan mengumumkan susunan anggota kabinet untuk periode kedua pemerintahannya.

Parpol pengusung Jokowi-Maruf memang punya hak kuota untuk menyodorkan para calon menteri nantinya, parpol non pengusung yang lagi ngebet untuk diajak masuk ke pemerintahan juga akan menyodorkan nama-nama untuk bisa masuk barisan.

Kompleksnya penyusunan kabinet ini, Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Arief Poyuono menyarankan agar Presiden Jokowi manunggal atau menyatu dengan Tuhan dalam menentukan tokoh-tokoh yang akan ditempatkan sebagai pembantunya di kabinetnya.

"Saya kasih masukan itu untuk sahabat saya Kangmas Joko Widodo yang terhormat agar pemerintahannya nanti diridhoi dan dituntun oleh Tuhan Yang Maha Esa," kata Arief kepada wartawan, Jumat (4/10).

Sebab, jika Jokowi tidak manunggal dengan Tuhan dalam menyusun kabinetnya, itu hanya menghasilkan kabinet pemerintahan yang akan banyak membawa ketidakbaikan bagi pemerintahan nanti.

"Sebab Kangmas harus belajar dari pemerintahan kedua SBY yang mana parpol yang menempatkan kader-kadernya atau tokoh yang direkom untuk di kabinetnya SBY, ternyata parpol parpol itu hanya loyal di tahun pertama pemerintahan SBY-Boediono," terang Arief.

"Selamat bekerja Kangmas Joko Widodo, rintangan dan masalah negeri kita akan jauh lebih sulit di tahun-tahun mendatang. Semoga Tuhan berserta Kangmas dan keluarga," tutupnya menambahkan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA