Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kondisi Wiranto Membaik, Sudah Dipindahkan Ke Ruang Perawatan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amal-taufik-1'>AMAL TAUFIK</a>
LAPORAN: AMAL TAUFIK
  • Selasa, 15 Oktober 2019, 13:15 WIB
Kondisi Wiranto Membaik, Sudah Dipindahkan Ke Ruang Perawatan
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU), Said Aqil Siradj usai menjenguk Wiranto/RMOL
rmol news logo Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto sampai saat ini masih dirawat di Paviliun Kartika, Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Senen, Jakarta Pusat.

Berdasarkan pantauan Kantor Berita Politik RMOL pada hari Selasa (15/10), sejak pagi sampai siang ini pukul 11.32, terhitung sudah ada empat tokoh yang menjenguk mantan ketua umum Partai Hanura tersebut.

Mereka di antaranya, Menteri Pariwisata (Menpar), Arief Yahya; Menteri Kesehatan (Menkes), Nila Moeloek; Jaksa Agung, Muhammad Prasetyo; Ketua Umum Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU), Said Aqil Siradj, dan terakhir pada pukul 11.39 WIB mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso yang datang menjenguk.

Saat memberikan keterangan kepada media, semua tokoh mengatakan kondisi Wiranto makin membaik. Bahkan Menkes Nila Moeloek mengatakan Wiranto sudah keluar dari ruang Cerebrovascular Intensive Care Unit (CICU) dan kini di ruang perawatan.

Wiranto diketahui mengalami insiden penusukan di alun-alun Menes, Pandeglang, Banten, pada Kamis siang (10/10). Pasca insiden itu Wiranto langsung diterbangkan ke RSPAD dan langsung menjalani operasi terkait luka tusukan di perutnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA