Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Besuk Wiranto, Bang Yos: Sampeyan Iku Digdaya Lho

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amal-taufik-1'>AMAL TAUFIK</a>
LAPORAN: AMAL TAUFIK
  • Selasa, 15 Oktober 2019, 16:51 WIB
Besuk Wiranto, Bang Yos: <i>Sampeyan Iku Digdaya Lho</i>
Sutiyoso/Net
rmol news logo Kondisi Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto sudah mulai membaik. Bahkan mantan panglima TNI itu sudah bisa bercanda saat dibesuk oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso.

Bang Yos, sapaan akrab Sutiyoso, menjenguk Wiranto di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (15/10) siang.

Dalam pertemuan itu, mantan kepala Badan Intelijen Negara (BIN) tersebut mencandai Wiranto yang kuat menghadapi kasus penusukan. Candaan, kata Bang Yos memang biasa dilakukan saat kedua mantan prajurit TNI itu bertemu.

"Beliau itu kalau ketemu saya tidak bisa enggak gurau. Saya ngomong, “wah sampeyan iku digdaya lho” (wah anda ini sakti lho),” canda Bang Yos sambil tertawa dan menunjukkan foto bersama Wiranto.

“Ora kowe Kopassus sing digdaya (tidak, kamu Kopassus yang sakti),” sambungnya menirukan jawaban Wiranto.

Setelah melempar candaan, Bang Yos kemudian menanyakan apakah mantan panglima ABRI tersebut sudah bisa jalan. Hasilnya, Wiranto mengaku sudah bisa.

"'Sudah tiga langkah, begitu kata beliau. Berarti besok empat, lima langkah mudah-mudahan," pungkasnya.

Pada Kamis (10/10) siang, Wiranto mengalami insiden penusukan di Menes, Pandeglang, Banten usai meresmikan sebuah gedung di Universitas Mathlaul Anwar.

Polisi telah menangkap dua pelaku penusukan, yaitu Syahrial Alam alias Abu Rara (31) dan Fitri Andriana (21). Kepala BIN Budi Gunawan menegaskan dua pelaku tersebut berafiliasi dengan Jamaah Ansharut Daulah (JAD). rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA