Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Sukses Jadikan Erick Thohir Bumper Penunjukan Ahok

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Sabtu, 23 November 2019, 15:47 WIB
Jokowi Sukses Jadikan Erick Thohir Bumper Penunjukan Ahok
Basuki Tjahaja Purnama dan Joko Widodo/Net
rmol news logo Ada pertimbangan kuat yang melandasi Menteri Badan Udaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir dalam menunjuk Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai Komisaris Utama Pertamina.

"Pak menteri sudah mempertimbangkan banyak hal, termasuk dampak politik, dampak bisnis, termasuk juga faktor kepatuhan kepada Presiden. Kita mesti beri kesempatan pada Menteri Erick untuk menjalankan kebijakannya itu,” ucap anais politik Hendri Satrio kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (23/11).

Namun demikian, ada hal lain yang patut diperhatikan. Baginya, Erick Thohir terkesan menjadi bumper Jokowi untuk mengcounter pro dan kontra pengangkatan Ahok menjadi pejabat di BUMN.

“Mulai saat ini, bila ada reaksi negatif dari penunjukan Ahok ini, kan dampaknya enggak akan ke Jokowi langsung, ada Menteri Erick yang siap jadi bumper,” katanya.

Di sisi lain, ia juga berharap Erick Thohir tidak menjadi sasaran empuk Ahok di BUMN jika melihat kinerja yang tak baik. Pasalnya, Ahok dikenal sebagai sosok kontroversial dan berani menghantam orang yang menurutnya sembrono dalam bekerja.

“Menteri Erick kan butuh sosok pendobrak di Pertamina, mudah-mudahan bukan dia yang kena dobrak Ahok. Selamat bekerja Pak Ahok!” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA