Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rudiantara Ditunjuk Jadi Dirut PLN, Istana: Tinggal Dilantik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 25 November 2019, 17:52 WIB
Rudiantara Ditunjuk Jadi Dirut PLN, Istana: Tinggal Dilantik
Rudiantara/Net
rmol news logo Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara ditunjuk menjadi Direktur Utama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN).

Hal ini diaminkan oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Menurutnya, tim penilai akhir (TPA) sudah selesai menggelar sidang untuk menentukan pos Rudiantara.

"Mudah-mudahan segera dilantik," kata Pramono di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (25/11).

Pramono menambahkan, Rudiantara tinggal menunggu hari untuk dilantik oleh Menteri BUMN Erick Thohir.

"Sidang sudah selesai. Bolanya di Menteri BUMN," tuturnya.

Sidang TPA itu dipimpin langsung oleh Ketua sekaligus Presiden RI Joko Widodo. Dalam sidang itu juga hadir Menteri BUMN Erick Thohir, dan sejumlah menteri terkait lainnya.

Untuk diketahui, Rudiantara pernah menjabat sebagai Menkominfo periode 2014-2019. Sebelum menjadi Menkominfo, Rudiantara pernah menjadi Wakil Dirut PT PLN pada 2008-2009 lalu.

Selama di PLN, ia terlibat dalam pencarian pendanaan perusahaan terutama pinjaman untuk proyek pembangkit listrik 10 ribu megawatt. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA