Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kasus Dirut Garuda Akan Jadi Pelajaran Bagi Perusahaan BUMN Lain

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 05 Desember 2019, 21:54 WIB
Kasus Dirut Garuda Akan Jadi Pelajaran Bagi Perusahaan BUMN Lain
Menteri BUMN Erick Thohir saat konferensi pers soal penyelundupan moge Harley Davidson/RMOL
rmol news logo Penanganan kasus penyelundupan Harley Davidson oleh Menteri Erick Thohir akan berdampak kepada perusahaan lain di bawah BUMN.

“Kenapa saya sebut tepat dan berdampak karena pertama, Pak Erick tidak ribut dan koar-koar di publik sebelum ada hasil investigasi internal," kata Direktur Suropati Syndicate, Muh. Shujahri dalam keterangan tertulisnya, Kamis (5/12).

Kedua, langkah Erick juga dinilai bijaksana dengan memberikan kesempatan kepada oknum penyelundupan untuk mundur dan mempertanggungjawabkan tindakannya sebelum dicopot.

"Yang ketiga, peristiwa ini akan berdampak ke BUMN lain yang masih sering terjadi penyalahgunaan wewenang seperti ini. Setidaknya, ini menjadi contoh kepada BUMN lain tidak leluasa lagi 'bermain'," jelasnya.

Lebih lanjut, peristiwa ini juga perlu dijadikan contoh bagi generasi muda Indonesia yang membutuhkan iklim dunia kerja yang berintegritas dan profesional. Hal tersebut, jelasnya, akan membuat generasi muda percaya diri dengan dunia kerja yang kompetitif.

“Ini yang saya maksud penunjukan Erick tepat. Dengan profesionalisme dan integritasnya, perusahaan plat merah akan bersih dari praktik seperti ini," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA