Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Duo Crazy Rich Indonesia Masuk Jajaran Wantimpres

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 14 Desember 2019, 08:01 WIB
Duo Crazy Rich Indonesia Masuk Jajaran Wantimpres
Dato Sri Tahir/Net
rmol news logo Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menunjuk sembilan tokoh untuk menjadi anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) periode 2019-2024. Sembilan tokoh anggota Wantimpres dilantik di Istana Negara, Jakarta, Jumat (13/12).

Dari sembilan nama, ternyata ada dua orang terkaya versi Majalah Forbes.

Yang pertama adalah Dato Sri Tahir.
Ia masuk dalam salah satu orang terkaya Indonesia, tepatnya orang terkaya ke-7 di Indonesia. Tahir memiliki kekayaan versi Forbes hingga US$ 4,8 miliar.

Pria kelahiran Surabaya ini merupakan pengusaha, investor, sekaligus pendiri Mayapada Group.
Terlahir dari anak tukang becak, masa kecil Tahir cukup keras.

Yang kedua adalah Arifin Panigoro
Arifin Panigoro merupakan orang terkaya di Indonesia urutan ke-45 versi Forbes 2019. Ia memiliki kekayaan hingga US$ 670 juta.

Arifin Panigoro merupakan pendiri Medco Energi Internasional. Perusahaan oil and gas. Medco telah menjadi perusahaan publik di Indonesia yang bergerak dalam bidang energi terintegrasi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA