Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kunker Ke Medan, Ini Pesan Khusus Jaksa Agung

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Sabtu, 04 Januari 2020, 07:28 WIB
Kunker Ke Medan, Ini Pesan Khusus Jaksa Agung
Jaksa Agung saat kunker di Medan/RMOLSumut
rmol news logo Jaksa Agung RI, ST Burhanuddin untuk pertama kalinya menggelar kunjungan kerja ke Sumatera Utara, Jumat (3/1). Ia memberikan pengarahan kepada seluruh insan Adhyaksa di jajaran Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara.

Ia meminta agar semua elemen melakukan pembenahan di institusi kejaksaan, salah satunya yakni pembenahan sumber daya manusia.

“Saya berharap tidak ada lagi laporan dan pengaduan terkait jaksa nakal di Sumatera Utara,” katanya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Di akhir sambutannya, Burhanuddin berpesan agar Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara juga tumbuh menjadi institusi yang smart. Menjadi institusi yang didambakan oleh masyarakat.

“Kejati Sumut yang smart merupakan suatu yang diharapkan dan didambakan masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Jampidum Ali Mukartono dalam arahannya menyampaikan 3 agenda Pidum tahun 2020. Yaitu penuntutan yang responsif terhadap keadilan, penanganan perkara yang transparan dan akuntabel, dan penanganan perkara yang prioritas.

Setelah pengarahan selesai Jaksa Agung berserta rombongan mengunjungi Kejaksaan Negeri Medan untuk meresmikan mushallah Al-Mizan, Jaksa Agung juga menyempatkan berkunjung ke Sekolah Adhyaksa yang terletak bersebelahan dengan Kejari Medan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA