Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Setelah Pungut Lumpur, Tanpa Jijik Anies Estafetkan Sampah Bareng Warga

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Minggu, 05 Januari 2020, 10:23 WIB
Setelah Pungut Lumpur, Tanpa Jijik Anies Estafetkan Sampah Bareng Warga
Anies Baswedan bantu buang sampah/RMOL
rmol news logo Kerja bakti yang dilakukan di Kampung Makasar, RT 09/07, Jakarta Timur, tidak hanya sebatas memungut atau membersihkan lumpur sisa banjir. Tapi juga bergotong royong membersihkan sampah.

Gubernur DKI Jakarta memimpin langsung gotong royong tersebut. Tanpa rasa jijik pada sampah yang kotor dan bau menyengat, Anies mengajak warga berdiri berjejer membentuk barisan. Melalui barisan ini, sampah diestafetkan hingga ke tempat pembuangan.

"Yuk kita mulai estafet yuk," ujar Anies yang langsung disambut teriakan warga yang semangat bekerja bersama  dengan para personel dari TNI Polri, Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, PPSU dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI, pada Minggu (5/12).

Dari pantauan Kantor Berita Politik RMOL, Anies tampak rela berlumuran lumpur demi memastikan warganya mendapat bantuan.

Kebanyakan sisa sampai di lokasi ini adalah sampah rumah tangga. Namun tak sedikit juga ditemukan elektronik warga yang sengaja dibuang karena terendam banjir. Di antaranya mesin cuci dan ada televisi.

Para warga pun nampak antusias dan mengucapkan terimak asih kepada Anies atas kepeduliannya terhadap korban banjir.

"Aduh makasih ya pak dikunjungi. Ditengokin kita," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA