Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pelantikan Duet OSO-Gede Pasek Akan Disaksikan Ribuan Kader Hanura

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Kamis, 23 Januari 2020, 17:36 WIB
Pelantikan Duet OSO-Gede Pasek Akan Disaksikan Ribuan Kader Hanura
Foto:RMOL
rmol news logo Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) akan menggelar pengukuhan kepengurus DPP Partai Hanura periode 2019-2024, di Jakarta Convention Center (JCC), Komplek Olahraga, Senayan, Jumat (24/1).

Ketua Panitia Pelaksana Pengukuhan DPP Partai Hanura 2019-2024, Beny Rhamdany menyampaikan, besok akan mengukuhkan Oesman Sapta alias sebagai ketua umum kembali untuk periode mendatang.

Acara pengukuhan ini merupakan puncak dari rangkaian kegiatan partai yang telah lama dilakukan untuk memenuhi azas demokrasi dan mandat konstitusi organisasi dalam hal pemilihan ketum DPP Hanura untuk lima tahun ke depan.

OSO terpilih kembali untuk menjadi ketum dalam rapat pimpinan daerah di 34 provinsi pada tanggal 2-24 Oktober 2019 yang telah memutuskan dua keputusan penting.

"Yaitu meminta pelaksanaan Munas dipercepat yang harusnya 2020 pelaksanaanya kemudian dimajukan 2019. Yang kedua memberikan mendukung penuh kepada Bapak Oesman Sapta untuk dipilih kembali sebagai ketua umum Partai Hanura, periode lima tahun berikutnya dalam Munas," tutur Beny.

Menindaklanjuti rapat pimpinan daerah, kemudian berlangsung rapat pimpinan nasional DPP Partai Hanura se-Indonesia yang dilaksanakan 19-21 November 2019 di Hotel Sultan.

"Rapat ini menyetujui apa yang menjadi aspirasi 315 DPC untuk meminta kembali mendukung kembali Bapak Oesman Sapta untuk dipilih menjadi ketua umum berikutnya," ucapnya.

Selain mengukuhkan OSO sebagai ketum, acara besok juga mengukuhkan I Gede Pasek Suardika sebagai Sekertaris Jenderal DPP Partai Hanura.

"Bocorannya Pak Gede Pasek Suardika seperti yang sudah diketahui, akan menjadi sekertaris jenderal," tambah Beny.

Dalam pengukuhan ini, akan dihadiri oleh 807 anggota Partai Hanura beserta istrinya dan juga unsur terkait untuk mendapat menyaksikan OSO dan GPS dilantik menjadi ketum dan sekjen.

"InsyaAllah besok tidak ada halangan, tidak ada kendala, dan insyaAllah juga selain para ketua, sekertaris, bendarhara DPD yang akan datang dari 34 provinsi, dan ketua, sekretaris DPC kabupaten/kota se Indonsia, juga 807 anggota DPRD Partai Hanura se Indonesia lengkap memboyong istri," demikian Beny. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA