Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bantah Dicopot, Donny Saragih: Daripada Merusak Nama Gubernur, Saya Mundur

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Senin, 27 Januari 2020, 21:31 WIB
Bantah Dicopot, Donny Saragih: Daripada Merusak Nama Gubernur, Saya Mundur
Mantan Dirut Transjakarta, Donny Saragih/Net
rmol news logo Mantan Direktur Utama PT Transportasi Jakarta (Transjakarta), Donny Andy S. Saragih angkat bicara mengenai pencopotan dirinya yang baru menjabat sebagai Dirut selama tiga hari.

Donny menjelaskan, masalah yang menimpanya tersebut bukan urusan pribadi melainkan persoalan korporasi perusahaan tempat lamanya bekerja.

"Itu masalah korporasinya, bukan masalah saya sendiri. Itu terjadi saat saya jadi direktur di Lorena," ungkap Donny kepada wartawan, Senin (27/1).

Donny dicopot lantaran telah berstatus terpidana dalam kasus penipuan dimana hal tersebut melanggar salah satu syarat dalam proses seleksi sebagai direksi BUMD.

Namun demikian, Donny mengklaim dirinya mengundurkan diri, bukan dicopot. Keputusan mengundurkan diri ini diakuinya sebagai bentuk rasa hormatnya kepada Gubernur Anies Baswedan.

"Daripada jadi merusak tatanan Pak Gubernur (Anies Baswedan), harus ada yang gentleman, harus ada yang ngalah. Dan saya ngalah untuk kelangsungan dan kenyamanan," jelasnya.

Tak hanya itu, ia juga memastikan tak ada aturan yang dilanggar saat rekruitmen dilakukan. Bahkan semuanya telah sesuai dengan poin yang dimuat dalam Peraturan Gubernur.

"Jadi sebenarnya Pemprov dan Pak Gubernur tidak salah. Bukan beliau tidak telaten atau tidak teliti, memang tidak ada yang dilanggar. Pak Gubernur angkat saya, tiba-tiba dibuat seperti ini. Kan saya nggak enak sama beliau," pungkasnya.

Merujuk kepada putusan Mahkamah Agung pada 13 Februari 2019 lalu, bahwa Donny masih berstatus terdakwa kasus penipuan. Putusan Hakim Agung kasasi Donny dan terdakwa lainnya, Porman Tambunan, memutus mereka bersalah.

Donny terjerat kasus saat dia masih menjabat Direktur Operasi PT Eka Lokasari Lorena Transport Tbk pada 2017. Ia didakwa menipu Direktur Lorena Transport, Gusti Terkelon Soebakti. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA