Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rasakan Langsung Hasil Revitalisasi Trotoar Cikini, Politikus Demokrat Puji Anies

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 29 Januari 2020, 08:56 WIB
Rasakan Langsung Hasil Revitalisasi Trotoar Cikini, Politikus Demokrat Puji Anies
Trotoar Cikini usai direvitalisasi/Net
rmol news logo Revitalisasi trotoar Cikini telah rampung. Masyarakat pun kini mulai merasa lebih nyaman dengan kondisi trotoar yang lebih lebar dan tertata apik.

Salah satu warga Jakarta yang merasakan kenyamanan berjalan di trotoar Cikini adalah politikus Demokrat, Jansen Sitindaon. Dia memuji kebijakan Anies merevitalisasi trotoar Cikini karena menjadi ramah anak.

Melalui sebuah video yang diunggah di akun Twitter pribadinya, @jansen_jsp, Jansen terlihat berjalan kaki sambil mendorong anaknya yang masih balita menggunakan dorongan bayi atau baby stroller.

"Saya tidak tahu apakah trotoar yang ada di Cikini dan dibuat Mas Anies ini ditujukan untuk ramah anak ya? Yang pasti sore ini dengan stroller ini, saya bisa bawa anak saya jalan-jalan," katanya.

"Ramah anak juga ternyata trotoar ini. Terima kasih sekali lagi kepada pemerintah Kota Jakarta yang sudah membuat trotoar ini, sehingga sore ini saya bisa bawa anak saya," sambung Jansen di video yang dikutip Kantor Berita RMOLBanten, Selasa (28/1).

Jansen pun mengajak semua pihak untuk memberikan kesempatan kepada Anies untuk bekerja. Alasannya, Jakarta yang masih banyak kekurangan yang tak bisa diselesaikan dalam waktu singkat.

"Nah, ini dia keadaannya. Terimakasih-terimakasih untuk trotoarnya. Maju terus Jakarta. Kalau masih ada kekurangan di sana-sini ya diperbaiki," lanjutnya.

"Membangun itu memang tidak sekali bekerja langsung selesai semuanya. Mari kita beri kesempatan untuk bekerja. Horas," pungkas Jansen.

Diketahui, revitalisasi trotoar ini dimulai pada Juni 2019. Program ini menjadi bagian dari upaya membuat kawasan Cikini dan sekitarnya menjadi wilayah budaya yang berpusat di Taman Ismail Marzuki (TIM). Revitalisasi ini rampung pada 10 Januari 2020.

Selain diperlebar, Trotoar Cikini juga dilengkapi dengan sejumlah fasilitas penunjang. Seperti tempat duduk, peta transportasi umum, sampai blok pemandu tuna netra. rmol news logo article 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA