Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Politisi Demokrat Tantang PUPR: Beri Rp 20 Miliar, Akan Saya Bangun 150 Jembatan Gantung

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Jumat, 14 Februari 2020, 11:47 WIB
Politisi Demokrat Tantang PUPR: Beri Rp 20 Miliar, Akan Saya Bangun 150 Jembatan Gantung
Pengerjaan jembatan gantung/Net
rmol news logo Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dinilai telah menghambur-hamburkan uang ratusan miliar rupiah untuk membangun 148 unit jembatan gantung di sejumlah titik di pelosok daerah.

Pasalnya, dengan anggaran Rp. 710 miliar, sedianya bisa membuat jembatan gantung yang lebih banyak lagi.

Tidak jarang, banyak pihak yang heran dan mengkritisi alokasi anggaran yang dicanangkan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono tersebut.

Salah satu orang yang merasa heran adalah politisi Partai Demokrat, M. Adamsyah alias Don Adam.

Menurutnya, dengan anggaran sebesar Rp. 710 miliar bisa digunakan untuk membuat jembatan gantung lebih banyak lagi.

Bahkan, Don Adam menantang bahwa dirinya mampu membuat 150 jembatan gantung bersama dengan anggaran Rp. 20 miliar saja.

"Waduh, nyayur nih KemenPUPR. Kasih saya 20 miliar. 150 jembatan saya dan kawan-kawan Vertical Rescue Indonesia mampu bangun!" tegasnya di akun Twitter, Jumat (14/2).

Ciutan Don Adam tersebut mengomentari salah satu pemberitaan media online dengan judul "PUPR Rogoh Kocek Rp. 710 Miliar Bangun 148 Jembatan Gantung".

Pada tahun 2019, Kementerian PUPR membangun sebanyak 140 unit jembatan gantung di berbagai pelosok tanah air dengan anggaran sebesar Rp. 608,69 miliar.

Kemudian, selama 2015-2018, Kementerian PUPR bersama pemerintah daerah membangun 300 unit jembatan gantung, tahun 2015 sebanyak 10 unit sepanjang 774 meter dengan anggaran sebesar Rp. 210,57 miliar.

Kemudian pada 2016 sebanyak 7 unit sepanjang 720 meter dengan anggaran sebesar Rp19,3 miliar, dan 13 jembatan gantung sepanjang 814 meter pada 2017 dengan anggaran sebesar Rp. 38,28 miliar. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA