Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ketua Gerindra Titip Ke Jokowi Agar Sri Mulyani Ikut Direshuffle

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Jumat, 21 Februari 2020, 18:26 WIB
Ketua Gerindra Titip Ke Jokowi Agar Sri Mulyani Ikut Direshuffle
Jokowi dan Sri Mulyani/Net
rmol news logo Perombakan kabinet segera dilakukan oleh Presiden Joko Widodo dalam waktu dekat. Kabar mencuat setelah para pendukung dan influencer media sosial diundang ke Istana Bogor pada Selasa lalu (18/2).

Kabar itu pun menggembirakan sebagian orang. Salah satunya, Ketua DPP Partai Gerindra Iwan Sumule. Dia bahkan turut menitip pesan kepada Presiden Joko Widodo agar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati turut dirombak.

“Pak Jokowi, titip menkeu SMI mohon direshuffle,” ujarnya kepada redaksi, Jumat (21/2).

Kebijakan yang diambil Sri Mulyani memang kerap dikritik oleh Iwan Sumule. Terlebih kebijakan yang monoton dengan mengandalkan utang luar negeri.

Selain Sri Mulyani, Iwan Sumule juga titip satu menteri lagi untuk dirombak. Menteri dianggap paling bertanggung jawab atas hilangnya buron KPK Harun Masiku.

“Kalau masih boleh tambah permohonan, titip juga Yasonna. Terima kasih Pak Jokowi, kiranya berkenan,” tutup Iwan Sumule. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA