Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

NU: Masyarakat Garda Terdepan Penanganan Covid-19, Tenaga Medis Garda Terakhir

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Sabtu, 04 April 2020, 15:31 WIB
NU: Masyarakat Garda Terdepan Penanganan Covid-19, Tenaga Medis Garda Terakhir
Muhamad Makky Zamzami/Net
rmol news logo Nahdlatul Ulama (NU) mengajak masyarakat untuk menaati kebijakan yang dikeluarkan pemerintah, yakni terkait langkah pencegahan wabah virus corona (Covid-19).

Ketua Satuan Tugas NU Peduli Covid-19, Muhamad Makky Zamzami mengatakan, pihaknya telah memulai implementasi social distancing, physical distancing, dan self isolated.

Sebab menurutnya, upaya untuk melawan pandemik global ini adalah dengan menjadikan diri sendiri sebagai garda terdepan. Apalagi pemerintah sudah menetapkan bahwa Indonesia dalam kondisi darurat kesehatan.

"Artinya, bahwa masyarakat lah yang menjadi garda terdepan, bukan dokter maupun paramedis yang di rumah sakit. Agar bisa memutus rantai penularan," ujar Muhamad Makky Zamzami, di Gedung Graha BNPB, Matraman, Jakarta Timur, Sabtu (4/4).

Sementara, untuk posisi seluruh tenaga medis di Indonesia, disebutkan Muhamad Makky Zamzami, adalah garda paling akhir dalam penanganan wabah virus corona.

Pasalnya, tenaga medis bisa terbantu jika masyarakat mencegah diri untuk tidak tertular.

"Kawan-kawan kita, paramedis dan tim medis yang berada di rumah sakit merupakan garda terakhir. Harapan kita di masyarakat agar saling bahu-membahu, untuk bisa sama-sama kita berjuang untuk mengentaskan wabah ini," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA