Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Jamin 3,7 Juta Keluarga Di Jabodetabek Dapat Bansos

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Selasa, 07 April 2020, 11:20 WIB
Jokowi Jamin 3,7 Juta Keluarga Di Jabodetabek Dapat Bansos
Presiden Joko Widodo/Net
rmol news logo Pandemik Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) mengharuskan pemerintah untuk meningkat bantuan sosial untuk masyarakat di dalam negeri.

Belum lama ini, Presiden Joko Widodo mengaku akan membantu daerah terdampak Covid-19, yakni Provinsi DKI Jakarta yang dipimpin Gubernur Anies Baswedan.

Namun dalam rapat terbatas (Ratas) pagi ini, Jokowi memastikan bahwa bansos yang akan ditanggung pemerintah pusat tidak hanya untuk wilayah Jakarta, akan tetapi juga daerah penyangga ibukota.

"Khusus Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, (Jabodetabek) kita sedang menyiapkan bantuan sosial khusus untuk 3,7 juta berbasis keluarga," ucap Jokowi melalui Video Conference di Istana Bogor, Selasa (7/4).

Mantan walikota Solo itu berujar, nantinya 3,7 juta keluarga yang akan diberikan bansos merupakan masyarakat dengan kategori lapisan bawah.

Akan tetapi, khusus untuk Provinsi DKI Jakarta, pemerintah pusat akan menanggung 2,6 juta keluarga. Karena sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta telah menyalurkan bansos kepada 1,1 juta keluarga.

“Sebanyak 1,1 juta nanti disiapkan Pemprov DKI Jakarta dan 2,6 juta disiapkan oleh pemerintah pusat selama 2 bulan sesuai dengan masa tanggap darurat yang ditetapkan oleh satgas Covid-19," demikian Jokowi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA