Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Presiden Jokowi: Tolong Kalau Ada Yang Isolasi Mandiri Jangan Dikucilkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Senin, 13 April 2020, 13:56 WIB
Presiden Jokowi: Tolong Kalau Ada Yang Isolasi Mandiri Jangan Dikucilkan
Presiden Joko Widodo/Net
rmol news logo Sejumlah pasien yang diduga terinfeksi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) memang ada yang melakukan isolasi secara mandiri di rumah masing-masing.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Namun di sejumlah daerah, orang-orang ini mendapat sikap yang tidak mengenakan di masyarakatnya.

Atas kabar tersebut, Presiden Joko Widodo mengimbau masyarakat agar memberlakukan prinsip gotong royong atau saling tolong menolong, bukan malah justru dikucilkan.

"Tolong diingatkan bahwa gotong royong, partisipasi, saling membantu itu bisa ditumbuhkan dari bawah. Ini penting sekali," ungkap Jokowi dalam Ratas yang digelar via teleconference di Istana Bogor, Senin (13/4).

Daerah yang bisa dijadikan contoh dalam hal tolong menolong diungkapkan Jokowi. Salah satunya ialah di wilayah Cimahi, Jawa Barat.

“Saya sangat senang sekali kemarin melihat misalnya di Cimahi, kerukunan antartetangga sangat baik. Jadi yang positif diisolasi, tapi tetangganya membantu," terang mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Apa yang dilakukan warga Cimahi tersebut, diharapkan Jokowi mampu diikuti semua pihak. Sehingga, jika ada pasien positif Covid-19 yang melakukan rawat jalan di rumah tidak dikucilkan, tapi dibantu.

"Hal-hal seperti ini, kegotongroyongan seperti ini yang harus kita terus gaungkan, sehingga benar-benar kalau ada isolasi mandiri, kalau ada pasien positif yang ada di sebuah kampung, betul-betul bukan malah dikucilkan tapi kanan kirinya bisa tolong menolong," ungkap Jokowi.

Selain itu, kepala negara ini juga meminta Gugus Tugas untuk terus mensosialisasikan langkah-langkah preventif penularan virus corona jenis baru ini.

"Disampaikan mengenai pemakaian masker, kemudian jaga jarak kepada daerah juga isolasi parsial, saya kira penting sekali harus disampaikan," harapnya.

"Sehingga mereka tahu betul yang namanya jaga jarak itu apa, yang namanya isolasi parsial itu apa dan ini akan bisa mencegah tersebarnya corona ini lebih meluas," demikian Jokowi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA