Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

LaNyalla Hadiri Pertemuan 10 Mata Di Rumah Sekjen PBB, Dukung Presiden Jokowi Hadapi Corona

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Jumat, 15 Mei 2020, 14:52 WIB
LaNyalla Hadiri Pertemuan 10 Mata Di Rumah Sekjen PBB, Dukung Presiden Jokowi Hadapi Corona
Pertemuan di kediaman Sekjen PBB Afriansyah Noor/Net
rmol news logo Sekretaris Jenderal DPP Partai Bulan Bintang (PBB), Afriansyah Noor menggelar diskusi kecil-kecilan di kediamannya, kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis malam (14/5).

Bersama tuan rumah, diskusi sederhana penuh keakraban itu dihadiri Ketua DPD RI LaNyalla Mahmud Mattalitti, Wakil Ketua DPD RI Sultan Najamudin, mantan dan juga Calon Gubernur Bengkulu 2020-2024 Agusrin M. Najamuddin, serta calon Dubes LBBP Panama yang juga Waketun PBB Sukmo Harsono.

Silaturahmi 10 mata politisi nasional itu berlangsung selama 1 jam lebih. Mereka mendiskusikan banyak hal untuk kemajuan bangsa dan negara di tengah pandemik virus corona baru (Covid-19).

"Diskusi soal kebangsaan dan Covid-19 yang sedang melanda dunia dan Indonesia," kata Afriansyah Noor terkait pembahasan diskusi, Jumat (15/5).

Menurut Ferry sapaan akrabnya, adapun kesimpulan diskusi adalah, mereka meyakini pemerintah dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab di tengah wabah Covid-19.

Selain itu, mereka juga mendoakan Presiden Joko Widodo senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan dalam memimpin bangsa ini.

"Kami berharap pemerintah bisa menjalankan tugas dan tanggung jawab meski di masa pandemik Covid-19 ini. Dan semoga Bapak Presiden Jokowi diberikan kekuatan serta sehat selalu dalam memimpin NKRI," ujar Ferry.

Dia menambahkan, partai yang dipimpin Yusril Ihza Mahendra akan selalu mendukung kebijakan pemerintah dan selalu memberikan masukan yang terbaik untuk bangsa dan negara.

"PBB tetap akan selalu meberikan dukungan kepada pemerintah dan memberikan masukan terbaik," demikian Afriansyah Noor. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA