Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Penghujung Ramadhan, Wasekjen PAN Berbagi Sembako Di Tigaraksa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Sabtu, 23 Mei 2020, 15:45 WIB
Di Penghujung Ramadhan, Wasekjen PAN Berbagi Sembako Di Tigaraksa
Wakil Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Rosaline Irene Rumeseuw saat membagi sembako/RMOL
rmol news logo Aksi sosial dilakukan Wakil Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN)  Rosaline Irene Rumeseuw di penghujung bulan Ramadhan.

Aksi sosial itu digelar dengan membagikan sembako dan masker yang dipusatkan di depan Klinik Dorkas Desa Margasari, Tigaraksa Tangerang Banten, Sabtu (23/5). Pembagian masker dan sembako dikhususkan untuk para sopir angkot.

Aksi ini merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

"Akibat Covid-19 ini, kehidupan ekonomi mereka sangat memprihatinkan sekali," tegas Rosaline, yang juga berprofesi sebagai dokter ini.

Kepada kalangan menengah atas, Rosaline mengajak untuk bisa saling membantu saudara yang sedang membutuhkan. Dia yakin bantuan sekecil apapun akan sangat bermanfaat bagi masyarakat terdampak corona.

"Marilah, semampu yang bisa kita berikan," ujarnya penuh harap.

Sementara kepada masyarakat umum, Rosaline mengajak untuk bersabar dan mampu menahan diri untuk tidak keluar rumah. Ini mengingat kasus Covid-19 di Indonesia belum menunjukkan tanda-tanda penurunan.

"Kalau mau keluar rumah untuk urusan yang penting saja. Jangan lupa pakai masker, jaga jarak, dan rajin cuci tangan," tutupnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA