Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi: Penerapan New Normal Harus Melalui Tahapan-tahapan Yang Ketat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Rabu, 10 Juni 2020, 13:22 WIB
Jokowi: Penerapan New Normal Harus Melalui Tahapan-tahapan Yang Ketat
Presiden Joko Widodo/RMOL
rmol news logo Tatanan hidup baru di tengah pandemi Covid-19 atau new normal diminta Presiden Joko Widodo untuk diperketat penerapannya.

Kepala Negara menyampaikan hal tersebut saat menyambangi Kantor Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, di Gedung Graha BNPB, Jakarta Timur, Rabu (10/6).

"Pembukaan sebuah daerah menuju sebuah tatanan baru, masyarakat produktif dan aman covid, perlu saya ingatkan harus memperlalui tahapan-tahapan yang ketat, harus melalui tahapan-tahapan yang hati-hati," ujar Presiden yang kerab disapa Jokowi.

Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid-19, kata Jokowi, perlu mengingatkan daerah-daerah yang data peningkatan kasus positif Covid-19 masih cukup banyak.

"Merujuk kepada data-data dan fakta-fakta lapangan, seperti yang tadi disampaikan oleh dr. Dewi. Datanya sekarang kita ada, komplit semuanya. Dan saya minta nanti kalau data-data sudah sebagus itu, setiap hari diberikan peringatan kepada daerah-daerah yang kasusnya tertinggi atau kasusnya meningkat atau kematiannya tertinggi," pintanya.

"Sehingga semua daerah memiliki kewaspadaan yang sama dalam penanganan di lapangan," sambung Jokowi.

Lebih lanjut, Jokowi mengimbau kepada pemerintah daerah dan juga Gugus Tugas untuk memperhatikan indikator-indikator berbasis scientific standar WHO, untuk menganalisa data-data Covid-19 di lapangan.

"Tadi juga sudah disampaiakan oleh Prof. Wiku, ada kabupaten zona hijau tanpa kasus, zona kuning daerah dengan resiko kecil, zona orange dengan resiko sedang, dan zona merah dengan resiko tinggi," papar mantan Walikota Solo ini.

"Jangan sampai ada kesalahan kita memutuskan, sehingga terjadi kenaikan kasus disebuah daerah karena tahapan-tahapan tidak kita kerjakan secara baik," tambah Jokowi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA