Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Meutya Hafid Minta Kemenlu Aktif Lakukan Diplomasi Untuk Dapatkan Vaksin Dan Obat Corona

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Jumat, 12 Juni 2020, 12:07 WIB
Meutya Hafid Minta Kemenlu Aktif Lakukan Diplomasi Untuk Dapatkan Vaksin Dan Obat Corona
Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid/RMOL
rmol news logo Pemerinta diminta meningkatkan kerjasama internasional dalam rangka penanganan virus corona baru atau Covid-19. Terutama terkait pengadaan vaksin dan obat-obatan untuk menjamin kebutuhan dalam negeri.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Demikian disampaikan Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid dalam acara diskusi daring bertajuk "Tren Geopolitik di Tengah Covid-19" yang diselenggarakan DPP Partai Golkar, Bidang Media Penggalangan Opini, Jumat (12/6).

"Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri untuk semakin aktif dalam mendorong kerjasama internasional. Kita harapkan dari diplomasi Kemenlu juga menjamin ketersediaan akses Indonesia terhadap obat-obatan, alkes serta vaksin-vaksin. Terutama vaksin," kata Meutya.

Menurut Ketua DPP Partai Golkar ini, kerjasama internasional sangat diperlukan dalam rangka mengahadapi pandemik Covid-19. Sebab, dibutuhkan kerjasama semua pihak bahkan antar negara dalam rangka melawan corona.

"Karena sekali lagi, tidak ada yang bisa kita lakukan sendiri dalam kondisi seperti ini. Sehingga kita memerlukan kerjasama internasional untuk memerangi Covid-19," tegasnya.

Lebih lanjut, Meutya Hafid berharap agar Indonesia melalui Kemenlu bisa mendapatkan obat-obatan dan vaksin Covid-19 pada tahap-tahap awal. Karena itu, Kemenlu harus meningkatkan kerjasama internasional sejak dini.

"Bagaimana kita melakukan diplomasi-diplomasi untuk Indonesia juga bisa mendapatkan vaksin di stage-stage awal. Juga terhadap obat-obatan yang berkaitan dengan covid 19," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA