Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Fit And Proper Test Gerindra Untuk Kandidat Pilbup Bandung Hanya Diikuti Empat Calon

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Jumat, 03 Juli 2020, 02:55 WIB
<i>Fit And Proper Test</i> Gerindra Untuk Kandidat Pilbup Bandung Hanya Diikuti Empat Calon
Ilustrasi Partai Gerindra/Net
rmol news logo Agenda fit and proper test kandidat untuk ajang Pilbup Bandung tahun 2020 di DPD Partai Gerindra Jawa Barat, Kamis (2/7), hanya diikuti empat figur.

Mereka adalah kader Gerindra, Fery Radiansyah; kader Gerindra, Nukeu Nugraha; Ayep Rukmana dari unsur Birokrat); dan A Mulyana dari unsur paktisi pendidikan.

Sementara itu, satu figur lain yakni Asep Hamdani yang tercatat merupakan seorang Kepala Desa (Kades) di Pasirjambu, tak ikut dalam kegiatan uji kelayakan dan kepatutan.

Begitu informasi yang disampaikan Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Kepala Daerah Partai Gerindra Kabupaten Bandung, Atep Rustiana saat dikonfirmasi wartawan.

Setelah tahapan fit and proper test ini, lanjut Atep, pihaknya di Kabupaten Bandung menyerahkan hasilnya kepada pengurus DPD Jawa Barat untuk dilaporkan ke DPP.

“Setelah ada keputusan resmi (dari DPP) kami akan menyampaikan siapa yang akan diusung oleh Partai Gerindra di kontestasi Pilbup Bandung 9 Desember nanti,” ujarnya dilansir Kantor Berita RMOLJabar. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA