Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Komisi VII: Sejauh Ini Belum Ada Pembahasan Bersurat Kepada Menteri BUMN

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Sabtu, 04 Juli 2020, 00:41 WIB
Komisi VII: Sejauh Ini Belum Ada Pembahasan Bersurat Kepada Menteri BUMN
Wakil Ketua Komisi VII DPR Eddy Soeparno/Net
rmol news logo Sikap pongah Dirut PT Inalum (Persero) Oerias Petrus Moedak hingga berujung debat dengan anggota Komisi VII DPR RI Muhammad Natsir saat rapat kerja masih menjadi perbincangan hangat.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Bahkan, Muhammad Natsir sempat melontarkan kalimat pengusiran pada Oerias Petrus. Dia juga menyebut bakal bersurat kepada Menteri BUMN Erick Thohir atas sikap anak buahnya itu.

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Fraksi PAN Eddy Soeparno mengatakan, dia belum bisa mengonfirmasi lebih lanjut perihal upaya Natsir untuk bersurat kepada Erick Thohir.

"Saya belum tahu apakah surat sudah dilakukan atau dikirim atau belum, kalaupun sudah dikirim itu mungkin bisa saja dari fraksi atau orang per orang anggota," ujar Eddy kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (4/7).

"Tapi dari Komisi VII tidak ada surat, sejauh ini belum ada surat (untuk Erick Thohir)," dia menegaskan.

Dijelaskan Eddy, Natsir bisa saja mengirimkan surat tersebut atas nama pribadi atau atas nama Fraksi Partai Demokrat. Sehingga, hal tersebut tidak diketahui oleh pimpinan di Komisi VII.

"Saya belum tahu, bisa saja Pak Natsir dia sebagai anggota mengirimkan surat, bisa saja kemudian Pak Natsir sebagai anggota dari Fraksi Demokrat fraksinya mengirimkan surat," jelasnya.

Disinggung mengenai Komisi VII apakah juga akan melayangkan surat kecewa terhadap Oerias Petrus kepada Erick Thohir. Eddy mengaku hal tersebut belum dibahas.

"Sejauh ini belum ada pembicaraan dari Komisi VII terkait itu," demikian Skretaris Jenderal PAN ini. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA