Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Saran Dari Sandiaga Uno Agar Bisnis Bisa Bangkit Di Era Pandemik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Minggu, 19 Juli 2020, 10:41 WIB
Saran Dari Sandiaga Uno Agar Bisnis Bisa Bangkit Di Era Pandemik
Mantan calon wakil presiden, Sandiaga Uno /Net
rmol news logo Laju ekonomi di Indonesia diprediksi akan mengalami penurunan yang cukup signifikan akibat pandemik Covid-19. Selain itu banyak bisnis yang lesu dan akhirnya gulung tikar akibat tidak ada pemasukan.

Begitu pencermatan mantan calon wakil presiden, Sandiaga Uno kepada wartawan, Minggu (19/7).

Menurutnya, Covid-19 tidak hanya memperburuk bisnis, melainkan telah membuat beberapa tenaga pekerja harus dirumahkan. Bahkan ada yang terkena PHK imbas tak adanya pemasukan ketika masa krisis ini.

Atas kondisi ini, Sandiaga menyampaikan ada beberapa strategi agar bisnis tetap tumbuh dan berkembang di era new normal.

“Pandemik Covid-19 akan mengubah kebiasaan masyarakat kita menjadi lebih baik ke depan,” ujar Sandi.

Pada saat pandemik mulai terjadi, kata Sandi, mobilitas semua orang menjadi terbatas. Hal itu secara langsung memberi tekanan terhadap perekonomian.

Atas alasan itu, dirinya mengajak masyarakat untuk bangkit kembali dan beradaptasi dengan new normal. Caranya dengan merencanakan strategi mutakhir agar bisnis tetap tumbuh dan berkembang.

"Koreksi rencana bisnis, beradaptasi terhadap dampak krisis. Petakan risiko, buat rencana mitigasinya. Jangan lupa untuk memasukkan aspek penghematan dan pertahankan biaya-biaya utama,” katanya.

Selain merencanakan strategi mutakhir agar bisnis tetap tumbuh, Sandiaga juga meminta agar membuat perencanaan skenario terburuk, sehingga dapat diketahui langkah-langkah yang tepat untuk mengantisipasi hal itu.

"Terapkan juga perencanaan dengan skenario terburuk dan tentu alternatif terbaik. Jangan lupa prediksikan dana untuk tiga bulan ke depan," ucapnya.

Dia menuturkan, semua orang harus bersiap karena pada saatnya usaha akan dibuka kembali secara bertahap sektor demi sektor dengan tetap meminimalisasi risiko kesehatan masyarakat, sekaligus memulih kegiatan ekonomi.

"Tentukan tingkat risiko kesehatan dari setiap jenis pekerjaan. Tentukan jenis pekerjaan mana yang memiliki pengaruh terbesar pada perekonomian. Petakan risiko kesehatan dan pengaruhnya pada perekonomian," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA