Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pemprov DKI Disindir Politikus PKB Cuma Pandai Beri Ide Tapi Minim Implementasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Kamis, 13 Agustus 2020, 16:28 WIB
Pemprov DKI Disindir Politikus PKB Cuma Pandai Beri Ide Tapi Minim Implementasi
Ketua Fraksi PKB-PPP DPRD DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas/Net
rmol news logo Sejumlah pihak mendorong Pemprov DKI Jakarta untuk kembali memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Transisi Fase I. Hal ini menunjukkan penerapan kebijakan yang dilakukan Pemprov DKI sebagai upaya memutus mata rantai Covid-19 masih belum maksimalnya.

Menurut Ketua Fraksi PKB-PPP DPRD DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas, kebijakan Pemprov DKI selama PSBB tidak dibarengi dengan implementasi yang maksimal.

"Lihat deh di kampung-kampung di Jakarta, di komplek-komplek, berapa banyak yang pakai masker? Berapa persen yang mematuhi PSBB? Sedikit sekali, nggak sampai 70 persen," ungkapnya saat dihubungi wartawan, Kamis (13/8).

Politikus PKB itu pun menyindir Pemprov DKI Jakarta cuma pandai dalam memberikan ide, namun kurang dalam pengimplementasian.

"Pengawasan musti ketat. Ide bagus itu kalau koordinasi dengan kepolisian dengan tentara itu turun juga di bawah, membantu Satpol PP. Karena kalau kita mengandalkan Satpol PP, enggak mampu," tutup anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta itu.

Seperti diketahui, PSBB masa transisi akan berakhir hari ini, Kamis (13/8). Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pun telah memperpanjang PSBB masa transisi sebanyak 4 kali. Terkahir perpanjangan dilakukan pada 30 Juli lalu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA